glitter text

Kamis, 29 September 2011

Rahasia Kunci Perbedaan Pria dan Wanita

‘Dimorfisme seksual’ merupakan istilah untuk perbedaan fisik antara pria dan wanita. Pada manusia, terdapat beberapa kunci perbedaan pada fisik. Apa saja? Beberapa perbedaan ini dirancang agar sesuai untuk tiap jenis kelamin untuk memainkan peran dalam reproduksi sementara perbedaan lainnya ada untuk membantu membedakan serta untuk daya tarik mutual.

Payudara dan Dada

Wanita memiliki
payudara sementara pria memiliki dada rata namun tetap memiliki puting. Mengapa? Wanita merupakan satu- satunya primata berpayudara, bahkan saat mereka tak sedang menyusui. Kebanyakan ilmuwan menduga, payudara merupakan trik evolusioner untuk menarik pria. Payudara berisi lemak digunakan untuk memberi isyarat kemampuan wanita memberi makan pada anak. Selain itu, payudara juga membantu pria pria ‘memilih’ wanita untuk mencapai keberhasilan reproduksi. Pada pria, dada rata mereka juga memiliki puting karena gen yang mengkodekan perkembangan puting ‘menyala’ saat di rahim.

Jakun

Pria dan wanita memiliki tulang rawan di sekitar kotak suara mereka. Karena kotak suara pria lebih besar (yang memberi pria suara lebih berat) tulang rawan pria lebih menonjol. Inilah yang disebut jakun. Mengapa pria memiliki suara lebih berat dari wanita? Suara pria terkait jumlah hormon seksual testosteronnya. Tingkat hormon ini mengindikasikan kualitas dan kesehatan seksualnya. Hasil studi menunjukkan, karena wanita mencari pria sehat, mereka cenderung tertarik pria bersuara berat karena wanita ingin memiliki keturunan yang sehat.

Muka Berbentuk Kotak dan Hati

Makin besar kadar testosteron pria, makin tampak alis, tulang pipi dan garis rahangnya. Sementara itu, makin besar kadar estrogen wanita, makin lebar wajahnya, bibir penuh dan alis yang makin tinggi. Pendeknya, hormon seksual mengendalikan perbedaan fitur wajah pria dan wanita. Wanita cenderung menilai pria dari fitur maskulinnya, terutama saat sedang berovulasi. Untuk pasangan jangka panjang, hasil studi menunjukkan, wanita cenderung memilih pria dengan fitur keperempuan- perempuan yang memiliki kadar testosteron rendah karena mereka dianggap lebih loyal pada pasangannya dan bisa menjadi ayah yang perhatian.

Berbulu dan tak berbulu

Sejak puber, banyak bulu tumbuh pada tubuh pria, terutama wajah, dibanding wanita. Hal ini disebabkan hormon seksual yang disebut androgen yang merangsang pertumbuhan bulu dan pria memiliki lebih banyak hormon ini. Namun, apa yang menentukan pola pertumbuhan bulu pria dan mengapa pria memilikinya? Kebanyakan psikolog evolusioner yakin, jenggot menjadi populer karena sebagian besar wanita melihat pria dengan bulu di wajah lebih menarik, karenanya mereka cenderung memilih pria berjenggot. Daya tarik ini muncul tak hanya karena sinyal tingginya kadar testosteron juga karena kedewasaan seksual pria.

Berkulit Cerah dan Gelap

Pria tampan seringkali digambarkan sebagai figur berkulit gelap dan wanita cantik digambarkan sebagai figur pirang dengan kulit cerah. Sosiolog University of Washington Pierre van den Berghe mengatakan, “Secara virtual, wanita berkulit cerah dan pria berkulit gelap dan banyak wanita yang cenderung memilih pria berkulit gelap,” dalam bukunya berjudul ‘ Fair Women, Dark Men ’. Preferensi ini mencerminkan fakta, sejak puber, wanita cenderung memiliki kulit, rambut dan mata berwarna cerah dibanding pria. Warna di tiap jenis kelamin ini menunjukkan feminim dan maskulin. Ilmuwan yakin, kulit cerah wanita muncul karena ‘ terprogram’ saat terpapar estrogen saat sebelum lahir. Berotot atau melengkung Pada umumnya, pria lebih berotot dibanding wanita.

Kekuatan wanita setengah kekuatan pria untuk tubuh bagian atas dan kekuatan wanita duapertiga kekuatan pria di tubuh bagian bawah. Sementara pria dapat cepat membakar kalori lebih cepat,
metabolisme wanita cenderung mengubah lebih banyak makanan menjadi lemak. Wanita menyimpan lemak ekstra pada payudara, pinggul, pantat dan di bawah lapisan kulit mereka. Hal inilah yang membuat kulit wanita lebih lembut dibanding pria. Tubuh pria dan wanita dirancang sedemikian rupa agar sesuai dengan perannya masing-masing. Tubuh wanita tercipta untuk mengandung dan melahirkan bayi. Karenanya, wanita memiliki pinggul lebih lebar dan esktra lemak tersimpan selama kehamilan. Dalam hal ini, pria lebih diuntungkan karena tak harus mengandung dan melahirkan dan mereka pun bisa menjadi sekuat yang mereka bisa, termasuk untuk mencari makanan dan saat berkompetisi dengan pria lainnya.erapa perbedaan ini dirancang agar sesuai untuk tiap jenis kelamin untuk memainkan peran dalam reproduksi sementara perbedaan lainnya ada untuk membantu membedakan serta untuk daya tarik mutual.

Obat Nyamuk Sama Dengan 100 Batang Rokok

Siapa sangka jika obat nyamuk bakar yang katanya bisa membuat nyamuk menghilang justru membawa bencana buat kesehatan. Sebuah penelitian di Malaysia menunjukkan bahwa asap dari obat nyamuk adalah setara dengan 100 batang rokok. Akibatnya, masalah pernapasan pun kerap kali dialami oleh pengguna obat nyamuk bakar.  

"Tidak banyak orang tahu tentang hal itu, tetapi kerusakan yang terjadi di paru- paru disebabkan oleh asap obat nyamuk bakar sama dengan 100 batang rokok," kata, Sandeep Salvi, Direktur Penelitian Paru-paru.   

Menurut studi lain di New Delhi, India, 55 persen penduduk kota yang tinggal dalam 500 meter dari sumber polusi udara seperti kendaraan jalan lalu lintas atau dekat dengan daerah industri, rentan terhadap polusi. Sehingga, dua juta anak di bawah usia lima tahun meninggal karena masalah pernapasan setiap tahunnya.

Selasa, 27 September 2011

Bayi Bermuka Dua Lahir di Pakistan




silam amat berbeda dengan bayi pada umumnya. Zeenews memberitakan bayi mungil tersebut lahir dari rahim bundanya, Syahidah Perveen (30) dengan satu tubuh dan bermuka dua dan telinganya masing-masing satu. 

Jubir rumah sakit tempat Syahidah melahirkan mengatakan, bahwa setelah bayi unik tersebut dilahirkan banyak orang berupaya untuk menyaksikan sendiri bayi tersebut. Kondisi organ tubuh ganda pada satu tubuh ini dikenal dengan istilah medis craniofacial . Dalam kondisi seperti ini, napas anak tak teratur dan daya tahan hidupnya tipis.

Kelainan ini terjadi karena masalah genetik akibat pernikahan pasangan yang masih memiliki hubungan darah dan perkawinan incest. Dr Ahmed menyarankan agar pasangan suami istri berkonsultasi dengan dokter sebelum memutuskan untuk memiliki anak. Ini dilakukan untuk menghindari kejadian serupa.
liputan6.com

Kamis, 22 September 2011

Akuarium Terkecil di Dunia

aInilah akuarium terkecil di dunia, dimensinya hanya ( lebarxpanjangxtinggi) 30 x24 x14 milimeter. Akuarium ini bisa diletakkan di jari Anda. Meski ukuruannya sangat mini, akuarium ini juga dilengkapi hiasan layaknya akuarium besar. Untuk m
engisi air tidak bisa sembarangan karena bisa merusak hiasan di dalamnya.
Pengisian air dilakukan dengan semprotan air. Ikannya pun dimasukkan dengan jaring yang sangat kecil. Akuarium ini bisa ditempati dua ekor ikan zebra yang ukurannya juga sangat Akuarium karya Anatoly Konenko dari Omsk, Rusia, ini disebut sebagai karya 'mikrominatur'.

Selama tiga dekade menggeluti makrominiatur, tentu kemampuan Konenko sanga terasah. Dia pernan mencatatkan rekor dunia di Buku Rekor Dunia Guinness pada 1996 saat menciptakan sebuah buku terkecil di dunia.dengan menggunakan alat mikroskop, Konenko telah menciptakan beberapa karya yang sangat menarik.
"Akuarium ini dibuat berdasarkan rasa penasaran. Ini adalah akuarium terkecil di dunia.

Airnya hanya bisa menampung dua sendok teh," ujarnya. Beberapa karyanya bahkan bernilai sangat tinggi, senilai 50 euro atau sekira Rp622 juta. Salah satu karyanya adalah sebuah karavan dengan 12 miniatur onta yang berukuran 0,25 milimeter.
www.okezone.com

Kamis, 15 September 2011

Makan di Restoran ini Gratis Jika Anda Habiskan 3 Porsi Sekaligus Sendirian!!

menu porsi besar ini seharga Rp170 ribu, namun akan gratis jika Anda dapat menghabiskannya sendirian(image)

Ada sebuah restoran yang memiliki konsep penjualan yang cukup unik di Northamptonshire, Inggris. Dari namanya saja, yakni Rumah Lapar (The Hungry Hossee), sudah dapat diduga bahwa siapa saja yang datang ke restoran ini adalah orang-orang yang sedang dalam kondisi sangat lapar. Di restoran ini, Anda boleh tidak membayar makanan yang Anda santap, jika Anda memesan porsi ukuran besar (yang seharusnya untuk tiga porsi) dan habis menyantapnya keseluruhannya, sendirian!

Isi menu besar tersebut terdiri dari tiga buah sosis, tiga porsi burger, tiga telur mata sapi, tiga potongan bacon, tiga lapis kornet, tiga porsi kacang merah dan tiga porsi jamur. Itu saja? Masih ada tambahan tiga waffle kentang, tiga lapis roti kentang, tiga rangkap roti bakar, tiga lapis roti bermentega dan tiga potong puding cokelat. Jika ditotal, satu menu porsi besar itu mengandung tiga kilogram daging. Dan total keseluruhan kalorinya sebanyak 7.500.

Jika tidak habis dalam satu kali makan sendirian, menu tersebut harus Anda bayar seharga 12 poundsterling atau sekira Rp170 ribu. Dalam satu hari, restoran ini rata-rata kedatangan tamu sebanyak 60 orang. Namun, dari kesekian banyak orang yang mencoba menghabisi menu porsi besar itu hanya satu orang yang benar-benar sanggup melakukannya. Dia adalah Steven Magee (29).

Steven adalah pelanggan setia restoran ini sejak enam tahun lalu. Steven mampu menghabiskan menu besar itu sendirian dengan rata-rata waktu makan selama satu jam 20 menit. Agar tidak ada yang dapat melakukan kecurangan dalam mencoba menghabiskan menu porsi besar itu, Shelaine Agnes, sang pemilik restoran, memasang kamera tersembunyi yang siap memantau. Kini, foto Steven terpampang di restoran tersebut sebagai pemegang rekor di restoran tersebut.

Foto pengunjung lain juga dapat dipajang, jika mampu menghabiskan porsi menu besar itu dengan catatan waktu yang lebih cepat dari Steven. Anda berminat?
(okezone.com)

Minggu, 11 September 2011

Ditinggal Orangtua,Seorang Anak Menyusu ke Sapi


Seorang kakek di Kamboja menyatakan, cucunya menyusu dengan seekor sapi sejak orangtuanya pergi ke dari desanya untuk mencari nafkah. Um Oeung mengatakan, cucunya yang berusia 20 bulan Tha Sophat mulai menyusu dengan sapi pada Juli lalu, setelah Sophat melihat anak sapi menyusu pada induknya. Pertama-tama, Oeung menarik cucunya, namun lama kelamaan kakek itu menyerah ketika cucunya memprotes. Sophat pun menyusu kepada sapi selama satu atau dua kali sehari. Demikian seperti dikutip Associated Press, Sabtu (10 /9 /2011). Sophat hidup bersama kakeknya di Provinsi Siem Reap yang terletak di bagian utara Kamboja semenjak orangtuanya pergi ke Thailand untuk mencari pekerjaan. Oeung menatakan, sapi tersebut tampak tidak keberatan saat Sophat menyusu dengannya. Meski demikian Oeung sangat khawatir akan kesehatan cucunya yang menyusu dari sapi secara langsung. Karena di setiap susu sapi yang belum dimasak tentunya mengandung bakteri.
(okezone.com)

Senin, 05 September 2011

Air Mata Wanita Membuat Pria Lemas


Pria lebih suka melihat wanita yang marah daripada wanita yang menangis. Wanita yang sedang marah di mata para pria terlihat sangat seksi, payudara lebih terangkat, napas yang tersengal- sengal dan mata sang wanita yang berkilauan. Karena itulah para pria sangat menikmati. Tetapi jangan pernah, sekali lagi, jangan pernah menangis di depannya jika Anda tak ingin pasangan menjadi turn off karena air mata Anda.

Ternyata ada banyak aroma dalam air mata manusia, dan beberapa aroma tersebut akan memberi dampak yang besar pada para pria. Ya, setiap air mata memiliki aroma. Air mata saat Anda mengiris bawang memiliki komposisi yang berbeda dengan air mata yang Anda hasilkan saat dalam keadaan emosi tertentu.

Para peneliti mengundang empat puluh pria dan wanita untuk berpartisipasi dalam penelitian tersebut. Pertama, para wanita yang berpartisipasi disuguhkan berbagai tayangan cerita yang bersifat sedih dan pilu. Selain itu, para wanita disuguhi berbagai adegan yang dapat memancing air mata berjatuhan. Para peneliti lalu mengumpulkan air mata akibat tontonan sedih tersebut dalam botol khusus dari laboratorium. Setelah itu, sebuah kapas padat direndam dalam air mata para wanita yang telah dikumpulkan. Para pria dalam penelitian tersebut diminta untuk mencium aroma air mata tersebut. Pada saat yang sama, beberapa pria lain diminta untuk mencium kapas padat yang direndam dalam air biasa.

Hasilnya, sepuluh dari dua puluh satu pria mengalami penurunan kemampuan ereksi setelah mencium aroma air mata wanita.

Percobaan selanjutnya dilakukan dengan menunjukkan foto-foto wanita bertubuh dan berwajah menarik pada para pria. Setelah mereka kembali diminta untuk mencium aroma air mata wanita pada kapas padat, para pria mengatakan bahwa wanita-wanita dalam foto yang ditunjukkan tidak lagi menarik bagi mereka. Hasil pemindai otak menunjukkan bahwa aroma air mata emosional dari para wanita memiliki efek menekan bagian otak yang bertanggung bertanggung jawab pada kemampuan hasrat seksual.

Jadi, jangan menangis di depan para pria, Anda akan terlihat sangat jelek dan tidak menarik (semahal dan sebaik apapun penampilan Anda). Sebagai tambahan, jika Anda ingin aksi yang prima dari pasangan, jauhkan diri Anda dari apapun yang akan membuat air mata jatuh bercucuran di pipi. Dan ya.. mungkin lebih baik Anda marah dengan ending berupa make-up sex yang hebat daripada menangis yang menyebabkan pasangan memilih memeluk guling ketimbang mencium aroma air mata Anda.
(metrotvnews.com)

Minggu, 04 September 2011

Wanita Cenderung Terlibat Cinta Segitiga


Pria sering disebut sebagai gender yang mudah membagi cinta kepada lebih dari satu wanita. Benarkah? Sebuah jajak pendapat menemukan hal sebaliknya, bahwa wanita lebih mungkin terperangkap dalam 'cinta segitiga' ketimbang pria. Jajak pendapat yang dilakukan bersamaan dengan rilis DVD serial 'Vampire Diaries' dan pemutaran film 'The Red Riding Hood' di Inggris menemukan, 25 persen wanita cenderung mengalami 'cinta segitiga' dibandingkan dengan 15 persen pria. Yang mengejutkan, setengah (57 persen) orang Inggris percaya bahwa seseorang dapat jatuh cinta pada lebih dari satu orang pada satu waktu. Jajak pendapat menunjukkan beberapa hal mengejutkan lainnya, seperti 23 persen wanita membatalkan pertunangan/hubungan dengan orang lain. Hanya 15 persen pria mengaku melakukan hal yang sama. Di zaman modern, 18 persen dari cinta segitiga dan perselingkuhan berawal dari Facebook atau Twitter. Survei terhadap 2.000 pria dan wanita menunjukkan, orang berpendapatan tinggi paling mungkin berselingkuh (42 persen) ketimbang mereka yang berpenghasilan lebih kecil. Jo Hemmings, seorang psikolog menyebut, "Studi menunjukkan, perselingkuhan dan kecurangan dalam hubungan paling besar didorong oleh nafsu, kesempatan dan rasa memiliki kekuasaan. Dan wanita yang cenderung menilai hubungan sebagai sesuatu yang kompleks paling mungkin terjebak dalam 'cinta segitiga' diantara dua pria. "Wanita sering terjebak diantara dua pria, yaitu laki-laki yang baik dan pria yang sangat menggoda, baik fisik maupun perilaku dan kepribadian. Dan, mereka sering tidak tahu bagaimana mengubahnya atau membuat pilihan," ujarnya seperti dikutip dari Female First.
(vivanews)

Kenapa Nyamuk Menyukai Anda


TAK ada orang yang rela merasa gatal dan kurang nyaman akibat gigitan nyamuk. Namun pernahkah Anda merasa dikerubuti nyamuk sementara orang lain tenang-tenang saja? Berikut ini penyebab nyamuk menggigit Anda, tapi tidak orang di sekitar Anda.

1. Genetik Ternyata, faktor genetik juga mewariskan faktor yang membuat Anda 'dekat' dengan nyamuk. Berdasarkan penelitian, genetik memengaruhi kemungkinan Anda disukai nyamuk hingga 85 persen.

2. Asam berlebihan Ternyata, nyamuk menyukai orang dengan produksi asam berlebihan, seperti asam urat dan asam laktat. Substansi ini memicu nyamuk mencium aroma khas dan hinggap di tubuh Anda.

3. Kolesterol tinggi Seseorang dengan konsentrasi kolesterol dan steroid tinggi pada permukaan kulitnya akan menarik nyamuk. Bukan berarti orang yang sering digigit nyamuk memiliki kadar kolesterol tinggi, tapi bisa juga karena metabolisme tubuh orang itu lebih efisien dalam mencerna kolesterol sehingga cepat dibawa ke permukaan kulit.

4. Golongan darah Sebuah penelitian menunjukkan orang dengan golongan darah O lebih sering digigit nyamuk karena aroma tubuh mereka berbeda dengan golongan darah lainnya.

5. Produksi karbon dioksida Orang yang mengeluarkan karbon dioksida lebih banyak, akan lebih sering digigit nyamuk. Itulah alasan orang dewasa lebih sering digigit nyamuk dibanding anak-anak. Begitu pula halnya dengan ibu hamil yang produksi karbon dioksidanya lebih banyak dibanding wanita biasa.
(metronews.com)

Sabtu, 03 September 2011

Asap Knalpot Beresiko Tingkatkan Asma Pada Bayi

Jika Anda saat ini sedang mengandung atau mempersiapkan diri dalam perencanaan mendapat kehamilan, berhati-hatilah pada kebiasaan Anda sehari-hari. Bila Anda sering terkena paparan asap kendaraan bermotor setiap hari, ada baiknya jika Anda membaca artikel yang dilansir oleh Parentdish. Sebuah penelitian mendapatkan hasil bahwa ibu yang terkena terpaan asap kendaraan bermotor saat mengandung lebih banyak melahirkan bayi yang mengidap penyakit pernapasan seperti asma dan alergi. Hasil penelitian tersebut ditulis dalam sebuah website Kanada, Autos.ca yang melaporkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Sunderland, Inggris. Pemimpin penelitian Mohammad Sahmssian dan tim peneliti melakukan uji fungsi paru-paru dari 1.397 anak dalam rentang usia 7 hingga 10 tahun di Kairo, salah satu kota paling padat di dunia. Dari penelitian tersebut, peneliti menemukan sejumlah anak yang menderita penyakit asma, mengi, eksim dan berbagai alergi saluran pernapasan lainnya. Selain itu, para peneliti menemukan bahwa polusi udara menyebabkan dua juta kematian prematur di seluruh penjuru dunia. "Kami telah mengidentifikasi bahwa polutan seperti nitrogen dan sulfur dioksida, serta partikel dari knalpot kendaraan dan debu jalanan terkait dengan timbulnya asma," ujar Sahmssian. "Risiko ini dapat dimulai saat seorang anak masih dalam kandungan. Karena plasenta tidak memberi perlindungan pada janin saat ibu terkena polusi. Polutan memasuki sirkulasi darah janin dan memiliki dampak yang signifikan pada pertumbuhan dan perkembangannya," Mohammad Sahmssian jmenambahkan, dalam beberapa kasus berkaitan dengan polusi udara, bayi dapat terlahir dengan keterbelakangan mental, cacat dan berat badan bayi yang redah saat dilahirkan. Tidak hanya pada bayi, anak-anak yang bertempat tinggal di pinggir jalan dengan lalu lintas berat juga memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terkena serangan asma. Mulai dari bersin, batuk kering. Hal itu terus terulang hingga anak-anak itu lebih sering mengalami rawat inap di rumah sakit dan tidak masuk sekolah. Mengacu pada hasil penelitian sebelumnya, Mohammad Sahmssian menunjukkan keterkaitan penelitiannya dengan penelitian yang dilakukan di California. Saat polusi udara pada suatu kota/daerah berkurang, maka risiko untuk terkena asma dan penyakit saluran pernapasan juga berkurang. Dari data tahunan rawat inap, terjadi penurunan pasien asma dari 22 persen menjadi 6 persen. Sedangkan bronkitis sebanyak 40 persen berkurang menjadi 20 persen.
(metrotvnews.com)